5 Fakta Unik Pisang Kidang (Pisang Merah)
Pisang Susu Merah atau biasa kita kenal dengan pisang kidang merupakan jenis pisang yang memiliki warna merah hati atau ungu. Sepintas warna pisang ini cukup menyeramkan, karena pisang yang satu ini warnanya berbeda dengan pisang-pisang lainnya.
Perlu kalian ketahui, pisang kidang jarang kita temui di pasar-pasar tradisional, mungkin karena minat masyarakat dengan pisang yang satu ini tergolong rendah.
Namun ada fakta unik mengenai pisang ini. Untuk informasi selengkapnya, kita akan membahasnya dibawah ini.
1 Ciri-Ciri Pisang Kidang
Mungkin beberapa orang jarang atau bahkan tidak tau tentang ciri-ciri pisang kidang. Nah... agar lebih tau mengenai ciri-ciri pisang kidang, berikut rangkuman yang bisa kalian baca, diantaranya :
- Pisang kidang berwarna keunguan atau merah hati.
- Biasanya pisang kidang jika masih dalam bentuk tandan akan memiliki 6 sampai 8 sisir.
- Setiap sisir pisang kidang umumnya berjumlah 11 buah.
- Panjang buah pisang kidang memiliki ukuran 15 cm, sedangkan lingkar buah juga memiliki ukuran 15 cm.
- Bentuk pisang buah sangat berisi atau gemuk.
- Ujung pisang kidang tumpul dan ujungnya sedikit melengkung keatas.
- Ketika masih mentah, pisang kidang belum terlalu muncul warna merahnya, namun ketika sudah matang, warna alami tersebut akan muncul.
- Tekstur buah pisang kidang sangatlah lembut dan tidak berbiji.
- Rasanya sedikit manis dan sedikit masam.
- Dalam setahun, tandan pohon pisang kidang/merah bisa menghasilkan 100 buah pisang.
2 Harga Pisang Kidang Cukup Murah
Memang pisang yang satu ini jarang diminati banyak orang. Maka dari itu, banyak buah pisang kidang yang dijual murah. Harga pisang kidang sendiri berkisar di angka Rp 17.000 sampai Rp 20.000.
Jadi sangat murah bukan untuk membeli pisang yang satu ini. Apakah kalian tertarik membeli pisang kidang?
Baca Juga : Berikut Mitos Pisang Kidang yang Jarang Diketahui Banyak Orang
3 Asal Daerah Pisang Kidang
Pasti banyak yang bertanya, berasal dari mana sih pisang kidang ini?. Pisang kidang atau pisang susu merah menurut masyarakat berasal dari Yogyakarta. Jadi orang sekitaran Yogyakarta pasti tau mengenai pisang merah ini.
Namun ada yang mengatakan, jika pertama kali pisang merah ini berasal dari India dan kemudian pisang merah menyebar di berbagai benua. Di Indonesia sendiri, pisang merah jarang dimakan, namun jika di negara barat sana, tingkat konsumsi pisang merah ini cukup tinggi.
4 Nama Julukan Pisang di Berbagai Daerah
Pisang memang sangat unik mulai dari bentuknya hingga namanya. Nama pisang kidang di berbagai daerah di Indonesia sangatlah berbeda. Nama-nama unik tersebut diantaranya :
- Pisang Genderuwo
- Pisang Merah
- Pisang Susu Merah
- Pisang Ungu
- Pisang Raja Udang
- Pisang Kidang
- Pisang Udang
- Hingga Pisang Geber.
Jadi di daerah kalian, pisang kidang di namai apa sob?
5 Pisang Merah Kaya Akan Manfaat
Selain buahnya enak, pisang kidang ternyata memiliki manfaat kesehatan bagi tubuh manusia. Pisang kidang memiliki kandungan beta-karoten dan vitamin C yang sangat tinggi dari pada pisang lainnya. Selain itu, pisang kidang juga memiliki sumber antioksidan alami dan kaya serat.
Menurut berbagai sumber, pisang kidang memiliki manfaat, diantaranya :
- Meningkatkan Kesehatan Otak (Karena terdapat kandungan domain pada pisang).
- Mengurangi Kadar Kolestrol (Terdapat kandungan fitosterol.
- Menurunkan Tekanan Darah Tinggi (Terdapat kandungan Magnesium dan Potassium).
- Membantu Menurunkan Berat Badan (Terdapat kandungan kalori yang lebih sedikit dari pada pisang lainnya)
- Dan masih banyak lagi.
Gimana, tertarik makan jenis pisang yang satu ini?
Posting Komentar untuk "5 Fakta Unik Pisang Kidang (Pisang Merah)"