Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

6 Cara Menemukan Inspirasi Dalam Membuat Lagu


Membuat lagu memang membutuhkan inspirasi yang cukup tinggi untuk menghasilkan suatu karya yang bisa dinikmati banyak orang. Inspirasi yang ada di benak fikiran kita terkadang muncul secara tiba-tiba. 

Jika kita mengharapkan inspirasi itu muncul di dalam fikiran kita, justru inspirasi itu tidak akan muncul-muncul. Nah, berikut saya akan membahas bagaimana cara menemukan inspirasi dalam membuat lagu yang tentu sangat membantu bagi kalian.

1| Pergilah Ke Tempat Terbuka


Pergi ke tempat terbuka membuat fikiran kita menjadi lebih fresh. Tetapi jika kalian pergi ke tempat yang itu-itu saja, nantinya kalian akan merasakan dengan namanya jenuh dan membosankan. 

Untuk kalian yang ingin menciptakan sebuah lagu, sebaiknya pergilah ke tempat terbuka dan tenang seperti di pegunungan, bukit, hutan, dan sebagainya. Tempat ini sangat cocok untuk meningkatkan konsentrasi kalian, dan akan membuat kalian cepat untuk menemukan imajinasi tetang karya yang kalian buat.

2| Melihat Keadaan Sekitar


Selain pergi ke tempat terbuka, kalian juga bisa mengamati hal kecil yang ada di sekitar kalian. Dalam melihat, kalian juga harus bisa mengambil hikmah dan pesan yang terjadi. Setelah itu, coba tulis kembali apa saja yang kalian amati tadi dan pastikan kalian merangkai atau merevisi tulisan yang sudah kalian buat sampai menjadi sebuah karya. 

Menemukan inspirasi di keadaan sekitar dapat menghemat budget yang ada di saku kalian. Karena kalian tidak perlu kemana-mana cukup mengamati lingkungan sekitar, hasil karyapun bisa jadi.

3| Berkomunikasi 


Jika kalian sering berkomunikasi dengan orang-orang sekitar, pasti kalian dapat menemukan inspirasi dalam membuat lagu dengan cepat. Insipirasi itu biasanya muncul ketika seseorang berdiskusi dan tak sengaja mendengarkan perkataan yang ia diskusikan, dan ternyata dapat dijadikan sebuah karya. 

Jadi sering-seringlah kalian mengobrol dengan orang-orang yang kalian temui, etah itu membahas cinta, masalah, curhat dan lain-lain, sebab hal itu bisa membantumu dalam menemukan inspirasi membuat karya lagu.

Baca Juga : Mengejutkan, Berikut 6 Manfaat Tersembunyi Bagi Para Jomblo

4| Berani Bermimpi


Bermimpi setinggi mungkin harus tertanam di jiwa kalian ketika ingin menemukan inspirasi dalam membuat lagu. karena jika kalian mempunyai mimpi, otomatis diri kalian akan terpacu pada tujuan tersebut. 

Mimpi yang saya maksud seperti, "saya ingin menjadi penyanyi terkenal di internasional sehingga saya harus membuat karya lagu yang bagus dan bisa dinikmati orang banyak". Jika kalian sudah memikirkan mimpi itu, langkah kalian dalam membuat lagu akan semakin mudah.

5| Mendengarkan Karya Orang Lain


Mendengarkan karya orang lain ternyata bisa membuka inspirasi kalian lo dalam membuat suatu karya lagu. Hal ini justru akan menambah refrensi dan wawasan kalian dalam bidang musik. 
'
Selain itu, mendengarkan lagu karya orang lain lebih cepat menemukan inspirasi dari pada yang tidak mendengarkannya sama sekali.

6| Mulailah


Setalah tahapan-tahapan ini sudah kalian lakukan, cobalah memulai membuat lagu. Walaupun kamu bisanya hanya sedikit, itu sudah cukup bagus karena suatu karya yang baik membutuhkan proses yang cukup lama dan tentu tidak bisa semudah membalikkan kedua tangan. Jadi sekarang jangan hanya baca artikel ini tapi lakukanlah.


Baca juga : Lakukan Langkah Ini, 12 Cara Membahagiakan Orang Tua Dalam Hal Sederhana

Posting Komentar untuk "6 Cara Menemukan Inspirasi Dalam Membuat Lagu"